6 Bisnis yang Ditekuni Rachel Vennya, Rahasia Kaya di Usia Muda!
Jakarta, - Sosok Rachel Vennya tak henti-henti menarik perhatian publik. Popularitasnya sebagai seorang selebgram semakin populer setelah dipinang oleh pengusaha muda, Niko Al-hakim pada Februari 2017 silam.
Pernikahan keduanya digelar mewah dan meriah bak negeri dongeng. Rachel dan Niko jadi pasangan yang banyak didambakan setiap orang. Gaya hidup keduanya yang terbilang mewah tentu menimbulkan tanda tanya, "apa saja usaha pasangan yang menyandang "relationship goals" ini?
Bagi yang penasaran, kamu harus tahu bahwa kenyamanan dan kemapanan yang dinikmati
Rachel dan Niko ternyata bukan hasil instan. Mereka bekerja keras untuk mendapatkan itu semua, termasuk merasakan jatuh bangun berbisnis.
Lalu apa saja bisnis yang jadi sumber pundi-pundi rupiah Rachel dan Niko? Langsung intip aja yuk ulasannya berikut ini.
1. Usaha makanan kekinian
Sate Taichan salah satu bisnis terlaris yang dikelola oleh Niko dan Rachel saat ini. Bisnis dengan hidangan sate dengan beberapa olahan dan bumbu lezat tersebut digandrungi anak muda. Bahkan tak jarang untuk mendapatkan seporsi sate ini pengunjung harus atre berjam-jam lho dan telah memiliki puluhan cabang diberbagai daerah.
2. Jamu pelangsing
Ada rahasia di balik tubuh Rachel yang selalu proporsional, yaitu jamu pelangsing yang telah dikonsumsinya dan jadi resep turun-temurun dari keluarga. Karena banyak yang bertanya perihal rahasia langsingnya, akhirnya Rachel berinisiatif membuat jamu andalan keluarganya itu menjadi bentuk pil dan dijual. Tenang aja, jamu milik ibu satu anak ini telah terdaftar BPOM.
3. Clothing line untuk anak muda
Gak berhenti di kuliner dan jamu, Rachel juga melihat potensi besar di dunia fashion. Ia menyalurkan hobinya terhadap dunia mode melalui merek Raven is Odd. Merek bajunya ini menjual pakaian wanita dengan desain minimalis dan elegan.
4. Restoran khas Indonesia
Sukses Sate Taichan membuat Rachel dan Niko semakin percaya diri melebarkan sayap di industri kuliner Tanah Air. Keduanya baru saja melaunching restoran baru bernama Rumah Sedep yang menghadirkan menu warteg dengan sentuhan modern.
5. Kemampuan makeup
Passion adalah modal utama untuk memulai bisnis. Hal ini sangat disadari dengan baik oleh Rachel. Hobi makeup membuatnya sempat menekuni profesi make up artist. Bahkan kini ia sering menjadi pembicara atau memberikan toturial makeup. Wah, hobi yang dibayar memang selalu jadi hal yang menyenangkan ya.
6. Endorse dengan nilai fantastis
Kalau yang terakhir ini pasti kamu gak asing dong? Yups, endorse. Sebagai seorang selebgram, usaha utama endorse memang dapat jadi penghasilan yang menggiurkan. Sekali mempromosikan produk saja, bisa meraih bayaran jutaan hingga puluhan juta.
Enam ini bisnis ini bisa kamu tiru dari sekarang. Bingung soal modal? yang utama kamu mau mencoba dulu dan memiliki konsep yang matang. Yakin deh pasti nanti ada jalannya bisa dapat modal atau investor. Jadi, kapan nih kamu mulai jadi pengusaha?
0 comments:
Post a Comment